Ini karya kedua saya di bulan Agustus, coretan iseng yang mungkin kedepannya akan menjadi hobi baru :) Lalu apa hubungannya dengan terapi tinta? Sebetulnya ada cerita dibalik keisengan ini, yakni sebagai salah satu cara saya untuk mengendalikan emosi ketika sedang bersama anak-anak tercintah, apalagi jika anak-anak sedang bertingkah ajaib yang bisa bikin sport jantung :P
Alhamdulillah, saya sudah dikaruniai tiga orang anak yang sehat, aktif dan super energetik. Artinya setiap hari saya juga harus punya energi yang nggak kalah banyak untuk menjaga, mendidik dan memfasilitasi anak-anak yang luar biasa ini. Selain itu untuk menjaga kestabilan dan kesehatan emosi, wajib hukumnya bagi saya untuk memperbanyak istighfar dan selalu memohon pertolongan Allah agar diberi kekuatan dan kemudahan.
Naaah, saya sekarang menemukan cara --yang mungkin bisa dipraktikkan juga oleh ibu-ibu lain, bila terjadi "godaan emosi" yang disebabkan tingkah polah kehebohan anak-anak yang bisa bikin ruangan dirumah jadi porak poranda...
Saat terjadi kehebohan dirumah, misalnya anak pertama dan kedua rebutan mainan yang berujung pada "pertarungan abad ini" atau ya itu tadi, anak-anak membuat rumah porak poranda seperti kapal pecah, saya sekarang mencoba untuk lebih rileks dan memilih meninggalkan mereka minimal 5 menit (selama kondisinya masih aman dan tidak membahayakan) lalu mencoba beralih dengan hobi baru, yakni mencoretkan tinta di hamparan kertas kosong, yang ternyata ini membuat saya jadi lebih bisa mengendalikan emosi...
Kemudian, ketika 5 menit berlalu biasanya saya sudah bisa lebih tenang dan berpikir jernih saat menghadapi anak-anak... dengan energi bermain yang sama dengan yang mereka miliki, jadi mungkin istilahnya adalah menyamakan frekuensi dengan anak2 yang sedang riang gembira :))
Jadi, selain mencoret-coret, bagi saya momen tersebut adalah "me time" yang cukup berkualitas, bisa kapan saja tanpa perlu waktu khusus... mmmh tapi itu versi saya ya, karena setiap orang pasti punya cara sendiri yang unik dan berbeda :)
Dan sekedar informasi, coretan kedua saya ini diselesaikan dalam rentang waktu yang cukup panjang, sekitar tiga hari... sambil mengiringi keseruan episode drama anak-anak..
No comments:
Post a Comment